Saturday, February 14, 2009

Mengapa Harus Mengeluh ???

Mengapa kau mengeluh saat kau hanya tinggal di sebuah gubug tua? pernahkah terpikir bahwa ada di luar sana yang bisa tersenyum penuh syukur walau tidur dalam pekatnya malam berselimut dingin dan kabut.mengapa kau mengeluh saat kau diberi masalah? padahal pernah terpikirkah bahwa ada beberapa di lain sudut sana yang hidupnya penuh uji coba marabahaya yang lebih hebat darimu, namun tetap tegar dalam melampauinya.mengapa kau mengeluh saat kau tidak mendapatkan apa yang kau minta? padahal pernah terpikirkah bahwa ada sebagian saudaramu yang selalu meminta air, namun hujan masih dienggankan menyapa mereka, meminta sesuap nasi, namun perlu pertaruhan hidup mati dalam mendapatkannya.ya, jangan kau pandang hidup hanya satu sisi saja. jangan kau anggap hanya kau saja yang mengalaminya.kata seorang bijak, jadikan hidupmu 10% sebagai apa yang terjadi padamu dan 90% sisanya adalah bagaimana kau menghadapinya. SEMANGAT..............................

No comments:

.,.,.,.,.

Loading...